Genset Rusak, Mall Balcony Tutup

Komplek pertokoan BalikpapanNewsBalikpapan –
Mall Balcony City di Balikpapan Kalimantan Timur berhenti operasi menyusul rusaknya tiga pembangkit listrik mandiri. Pusat perbelanjaan KSO PT Hasta Kreasi Mandiri dan PT PP Tbk defisit suplay listrik yang mencapai 4 MW.
“Kami terpaksa tidak beroperasi selama sehari,” kata Manager Operasional Balcony City Doddy Aurora, Jumat (13/12).
Doddy mengatakan pembangkit listrik Balcony hanya mampu mensuplay 5 x 800 KW. Kapasitas listrik ini kawasan perbelanjaan tidak mempergunakan aliran listrik PLN.
Dalam Balcony City, terdapat sebuah mal, hotel dan pasar tradisional. Menurutnya, penutupan hanya berlaku untuk mal sementara pasar tradisional dan hotel masih tetap beroperasi.
Doddy menyebutkan salah satu solusi yang bisa dilakukan yakni meminta PLN untuk sementara bisa memenuhi kekurangan daya, termasuk saat beban puncak terjadi. Dia mengaku telah berkomunikasi dengan PLN untuk memperoleh kompensasi tersebut.
Beberapa tennant diakuinya juga melakukan komplain terkait penutupan mal tersebut. Namun, karena alasan teknis yang tidak bisa dihindari pemberhentian operasi tetap dilakukan.
General Manager Balcony City Wim Heru Pranoto menambahkan pembangkit tersebut memang pada awalnya hanya diproyeksikan untuk standby ketika sewaktu-waktu suplai listrik PLN berhenti. Nyatanya, operasional genset justru rutin dilakukan karena PLN kekurangan daya terlebih saat beban puncak.

Berita Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *