
Ketua Komisi III DPRD Samarinda, Abdul Rohim. Foto istimewa
NewsSamarinda – Permasalahan tunggakan gaji pekerja proyek Teras Samarinda kembali menjadi sorotan DPRD Kota Samarinda. Ketua Komisi III DPRD Samarinda, Abdul Rohim, menilai respons Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda masih lambat dan belum memberikan solusi konkret.