Lazada, jasa belanja online nomor 1 Indonesia menggelar lokakarya pelaku bisnis UMKM Balikpapan Kalimantan Timur, Sabtu (30/9) lalu. Jasa belanja online ini mengunjungi Balikpapan sebagai rangkaian program roadshow upgrade UKM 11 kota besar di seluruh Indonesia.
“Balikpapan merupakan kota pertama di Kalimantan yang dikunjungi oleh tim Lazada dalam rangkaian kegiatan ini,” kata Achmad Alkatiri, Chief Marketing Officer, Lazada Indonesia, Sabtu (7/10).
Achmad mengatakan, pemerintah sudah mengisyaratkan pentingnya pertumbuhan pusat perekomian baru di Indonesia. Pusat ekonomi ini guna meragsat tingkat ekonomi dan daya beli masyarakat.
Sehubungan itu, Achmad menyebutkan, Lazada dan Bekraf meluncurkan program yang bertujuan meningkatkan daya saing sektor usaha UMKM Indonesia. Program dinamai #UpgradeUKM, katanya menggandeng media sosial Facebook dan SiCepat dalam pengembangan sektor usahanya.
“Lazada akan menyapa para pelaku UMKM termasuk yang bergerak di bidang kreatif di berbagai kota untuk berbagi ilmu dan kiat mengembangkan bisnis secara online. Program ini merupakan bagian dari inisiatif #KamuJugaBisa yang diluncurkan bulan Mei lalu guna menjembatani pengembangan potensi UMKM lokal di Indonesia,” ujarnya.
Achmad mengaku terkejut respon antusias pelaku usaha mikro Balikpapan dalam menyimak lokakarya bertajuk upgrade UMKM ini. Para mentor membeberkan berbagai informasi, edukatif, tren belanja online, kiat sukses menjadi penjual online berprestasi di marketplace, tips untuk mengembangkan bisnis dan mendorong pertumbuhan, serta berbagai macam solusi untuk mengatasi tantangan berjualan online.
“Kami sedang mempersiapkan para sellernya untuk menghadapi kampanye belanja online nasional yang akan jatuh pada tanggal 12 Desember 2017 nanti,” sebutnya.
Dalam kesempatan itu, Achmad membuka kunci sukses bisnis online diantaranya memahami kebutuhan pelanggan, kemajemukan Indonesia dalam pengembangan bisnis usaha. Menurutnya, sektor usaha dituntut untuk terus menerus berinovasi dalam menghasilkan produk dan menjaga kualitas produk dan mutu pelayanan.
“Melihat besarnya potensi pasar online Indonesia, sudah sewajarnya UMKM berani mengembangkan bisnisnya ke ranah digital. Bukti nyata komitmen kami dalam mendukung UMKM adalah melalui berbagai fasilitas dan fitur berjualan online tercanggih. Terlebih lagi menjelang ajang belanja online nasional pada 12 Desember nanti, dimana biasanya terjadi peningkatan tajam permintaan dari konsumen, dan para seller harus sudah siap untuk memenuhi hal tersebut,” lanjut Achmad.
Hadir menjadi salah satu narasumber di acara workshop #UpgradeUKM adalah Muhammad Gemal Pradika Laksono. Gemal merupakan salah satu seller Lazada teladan dari kota Bandung.
Gemal mengaku, pertumbuhan toko virtual melesat sejak menjalin kerjasama dengan Lazada. Dalam kurun 1,5 tahun saja, dia telah menjual sebanyak 46 ribu jenis produk ke pelanggan di Indonesia.
“Kunci utama keberhasilan saya adalah kejujuran dalam berdagang, menjaga mutu produk, dan tanggap dalam memberikan pelayanan yang terbaik bagi para pelanggan,” ungkapnya.
Dalam kesempatan itu, Gemal menyarankan, UMKM Balikpapan merubah pola pikir pedagang konvensional menjadi digital. Lazada memberikan kemudahan berjualan online di lingkup pasar yang tidak terbatas di dunia digital.
“Lazada, sebagai marketplace ternama di Indonesia, memberikan kesempatan dan kemudahan bagi kita berjualan online di marketplace tersebut, karena mereka punya fasilitas pendampingan serta berbagai solusi untuk membantu meningkatkan angka transaksi kita,” tuturnya.
Selain itu, ada fasilitas layanan gratis ongkos kirim bagi pelanggan pelanggan Lazada. Dalam jumlah pemesanan tertentu, kata Gemal ada fasilitas gratis ongkos kirim yang meringankan toko online.
Dalam roadshow lokakarya #UpgradeUKM di Balikpapan, peserta mendapatkan kesempatan untuk belajar lebih dalam mengenai cara memanfaatkan marketplace online untuk mendorong potensi usaha mereka, serta kiat sukses dari sejumlah seller berpengalaman yang terbukti berhasil mengembangkan usahanya di situs Lazada. Lazada juga memaparkan rangkaian dukungan yang senantiasa diberikan oleh tim manajemen bagi para seller yang baru saja bergabung dengan situs belanja online terbesar tersebut.
“Lazada merupakan platform e-commerce terluas dan terbesar di Indonesia. Proses bergabung dengan situs Lazada sebagai seller sangatlah mudah karena semuanya dilakukan secara online. Saya sangat dibantu saat pertama kali bergabung dengan Lazada, dimana tim Lazada akan membantu upload perdana katalog produk sesuai dengan penjelasan produk yang disesuaikan dengan template dari Lazada,” tutup Gemal.
Roadshow ini bertujuan untuk membantu para wirausahawan dan UKM untuk mengembangkan dan memajukan bisnis mereka ke tingkat yang lebih tinggi. Diharapkan mereka mampu menjangkau lebih banyak calon pelanggan dengan berdagang secara online.
Bagi yang semula memiliki usaha berskala kecil dapat meningkatkan kapasitas usaha menjadi menengah atau lebih besar lagi; dan tidak menutupi kemungkinan bagi yang semula usahanya hanya mencakup konsumen lokal suatu saat akan merambah pasar nasional dan global bersama Lazada. Setelah Balikpapan, Lazada akan mengadakan lokakarya di kota Pekanbaru. ADV