New Bandara Sepinggan Siap Operasi

NewsBalikpapan –

Terminal baru Bandar Udara Sepinggan Balikpapan Kalimantan Timur akan menjalani penerbangan perdana, Sabtu (22/3) mendatang. Pengoperasian terminal baru ini ditandai dengan penerbangan perdana maskapai Lion Air No JT763 rute Balikpapan – Jakarta pukul 06.00 Wita.

“Terminal baru Bandara Sepinggan akan resmi dioperasikan saat itu,” kata Pimpinan proyek pembangunan Bandara Sepinggan, Wendo Asrul Rose, Rabu (19/3).

Sebelum pengoperasiannya, Wendo mengatakan akan dilakukan even Joy Flight atau terbang gembira bersama anak anak panti asuhan di Balikpapan. Penerbangan ini mempergunakan maskapai Garuda Indonesia berkapasitas daya tampung penumpang sebanyak 98 tempat duduk.

Bandara Sepinggan dipastikan menjadi pelabuhan udara terbesar di kawasan Indonesia timur yang menghabiskan dana Rp 2 triliun dalam pengerjaanya. Bandara ini mampu berkapasitas daya tampung 10 juta penumpang setahun berkonsep green and modern.

“Konsepnya adalah modern hemat energi sehingga memanfaatkan dinding kaca untuk menghemat penerangan. Kacanya juga dilapisi zat argon agar mampu maksimal menyerap pendingin udara ruangan,” paparnya.

Fisik terminal Bandara Sepinggan mengalami peningkatan hingga delapan kali lipat dibandingkan ukuran sebelumnya menjadi 17 ribu meter persegi. Lokasi kawasan diperuntukan renovasi prasarana bandara seperti area parkir, tower, penambahan garbarata hingga airport boutique mall.

Bandara Sepinggan nantinya akan menjadi airport pertama di Indonesia yang diperlengkapi dengan sarana mall komersil seluas 20 ribu meter persegi. Bandara berkonsep futuristic modern serta etnik Kalimantan in dilengkapi sarana pengamanan transportasi udara kelas dunia.

“Lokasi cek ini penumpang akan dilengkapi  HBS  atau handling baggage systim,” kata Kepala Security Bandara Sepinggan, Sugiono.

Sistim canggih ini mampu mendeteksi bagasi penumpang yang masuk di area bandara. Bagasi barang penumpang akan disortir secara otomatis menggunakan barcode yang ditempelkan di bagasi tersebut.

“Sistim ini mendeteksi setiap bagasi penumpang. Bila ada kecurigaan secara otomatis memberikan perintah pada petugas untuk memeriksa isi dalam bagasi tersebut,” paparnya.

Berita Terkait

1 Comment

  1. […] agar kenaikan tarif pajak penumpang ini diberlakukan secara bertahap. Lewat cara ini diharapkan masyarakat tidak terlalu terbebani penetapan tarif yang hampir dua kali lipat dari […]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *