Dua pemain asing Persiba Balikpapan, Amadou Gakou (Mali) dan Dembele Siaka (Pantai Gading) gagal bermain dalam turnamen Piala Presiden 30 Agustus nanti. Keduanya disebut sebut belum mengantongi kartu izin tinggal terbatas (KITAS) diterbitkan pihak Keimigrasian Indonesia.
“Kedua pemain asing Persiba tidak bisa bermain,” kata Pelatih Persiba, Eduard Tjong, Rabu (26/8).
Penyelenggara turnamen, kata Eduard mengeluarkan aturan mendadak bahwa para pemain asing harus mengantongi KITAS saat ikut turnamen Piala Presiden. Ketentuan baru ini yang belum diantisipasi masing masing tim, salah satunya klub ‘Beruang Madu’.
Eduard mengaku kecewa aturan ini mendadak saja dikeluarkan panitia turnamen Piala Presiden. Persiba sudah terlanjur mengontrak pemain tanpa mempertimbangkan kepemilikan KITAS.
“Kalau mengurus KITAS saat sekarang sudah tidak sempat lagi waktunya,” keluhnya.
Eduard berpendapat KITAS tidak wajib hukumnya dimiliki pemain asing yang ikut dalam turnamen seperti ini. Menurutnya Piala Presiden bukanlah turnamen resmi yang tercatat dalam agenda rutin FIFA.
“Harusnya kan minimal enam bulan atau satu tahun kalau mau bikin aturan begitu. Ini cuma tiga pertandingan,” paparnya.
Persiba masih berharap dua pemain asingnya ini bisa ikut berangkat dalam turnamen di Balikpapan ini. Keduanya menempati posisi sentral dalam susunan starting eleven di sector serang dan gelandang pertahanan.
Pengurus Persiba sedang mengkonfirmasikan aturan ini pada pihak panitia Piala Presiden.
“Kami tunggu dua sampe tiga hari, siapa tahu ada kebijakkan,” ungkapnya.
Sehingga ada kemungkinan dua pemain asing Persiba akan dipulangkan kembali sebelum turnamen ini bergulir. Eduard mengaku tidak bisa berbuat banyak guna mengupayakan agar keduanya bisa bermain.
Persiba terpaksa mempersiapkan nama nama pemain lokal guna menambal sector yang ditinggalkan keduanya. Ada sejumlah nama bisa menjadi alternative seperti Solehuddin dan Ledi Utomo.
3 Comments
[…] Balikpapan belum bermain menjanjikan kala melawan klub lokal Aliran Jaya Putra. Pelatih Persiba, Eduard Tjong kecewa berat akan performa anak anak asuhnya yang sebentar lagi ikut turnamen Piala Presiden pada […]
[…] Eduard mengatakan pengurus Persiba sudah menyurati Persiram soal kejelasan status bekas pelatih Persela Lamongan ini. Tim ‘Beruang Madu’ membicarakan soal kemungkinan peminjaman Eduard dalam turnamen Piala Presiden. […]
[…] ini, Persiba sudah mengumumkan tiga pemain bintangnya yang resmi bergabung yakni Markus Horison, Okto Maniani […]