Desa Tani Bakti Sukses Kelola Agrowisata

Seoarang pengunjung saat lakukan swafoto di Agrowisata Swargo Tani milik desa Tani Bhakti Kecamatan Loa Janan (Istimewa)

NewsKukar – Desa Tani Bakti, Kecamatan Loa Janan, berhasil mengembangkan agrowisata yang menarik dan diminati oleh pengunjung. Dengan lahan seluas 5 hektar (ha), kawasan tersebut menawarkan panorama alam yang memukau, dilengkapi dengan gazebo, kebun sayur, buah-buahan, dan berbagai jenis bunga yang berwarna-warni dan menawan.

“Agrowisata ini kami namai Swargo Tani. Saat ini, kami sedang mengembangkan perkebunan anggur di sini. Kami telah mengajukan proposal pembangunan Greenhouse kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar),” ungkapnya pada Minggu (31/3/2024).

Meskipun agrowisata di sana telah sukses dan mengalami perkembangan yang signifikan, Kepala Desa (Kades) Tani Bhakti, Muhammad Amin, mengungkapkan bahwa pihaknya akan terus berinovasi untuk menambah daya tarik objek wisata unggulan mereka.

Sejak tahun lalu, tambahnya, pihaknya telah mengajukan usulan pembangunan Greenhouse kepada Dinas Pertanian dan Peternakan (Distanak) Kukar. Namun, hingga saat ini, rencana pembangunan tersebut masih belum memperoleh kepastian.

“Informasinya, rencana ini akan dianggarkan kembali pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Murni tahun ini,” tambahnya.

Dengan kehadiran Greenhouse yang sedang direncanakan ini, diharapkan dapat meningkatkan popularitas agrowisata Swargo Tani. Mengingat perkebunan anggur jarang ditemui di Kalimantan Timur (Kaltim), kehadirannya akan menjadi daya tarik bagi pengunjung yang penasaran.

“Ini bisa menjadi daya tarik wisata, karena anggur bukanlah buah musiman, sehingga pengunjung dapat menikmati pengalaman panen anggur ketika berkunjung ke sini,” tambahnya. ADV

Berita Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *