Retail Bandara Sepinggan Bidik Rp 30 M
5 January 2016
Polisi Akhirnya Lirik Kasus Tambang Maut
5 January 2016

Ada Polisi Sepatu Roda di Kemacetan Balikpapan

Polisi sepatu rodaNewsBalikpapan –
Polres Balikpapan Kalimantan Timur menugaskan 18 personil polisi bersepatu roda pada perayaan tahun baru 2016 mendatang. Polisi sepatu roda ini ditugaskan di pusat keramaian yang biasanya menjadi titik kemacetan arus transportasi di Balikpapan.
“Kami tugaskan polisi bersepatu roda di titik titik kemacetan Balikpapan,” kata Kepala Polres Balikpapan, Ajun Komisaris Besar Jefrri Dian Jumarto, Kamis (31/12).
Jefrri menyebutkan titik kemacetan arus transportasi Balikpapan biasanya terjadi di sepanjang Jalan Sudirman. Menurutnya warga Balikpapan biasanya menghabiskan waktu tahun baru di sepanjang jalan utama yang berbatasan langsung dengan pantai setempat.
Personil polisi sepatu roda ini, kata Jeffri bertugas mengatur arus lintas dimalam pergantian tahun nanti. Para polisi ini juga tidak diperlengkapi senjata api guna mengatasi permasalahan kamtibmas.
“Mereka cuma bawa radio komunikasi untuk koordinasi saja. Tugasnya mengatus lalu lintas di malam pergantian tahun,” ujarnya.
Secara keseluruhannya, Jeffri menugaskan sebanyak 817 personilnya yang terdiri unsur Polres Balikpapan, Brigadir Mobil, Direktorat Lalu Lintas dan Samapta Polda Kaltim. Polisi ini mengamankan malam pergantian tahun termasuk diantaranya yang ditempatkan di seluruh gereja Balikpapan.
“Saya hanya menghimbau agar warga Balikpapan tidak berlebihan dalam merayakan malam pergantian tahun nanti. Petugas kami akan menindak tegas prilaku yang menganggu ketertiban masyarakat,” ujarnya.
Sehubungan itu, Jeffri berjanji akan membubarkan paksa aksi balapan liar, minum minuman keras hingga kumpul kumpul warga di lokasi umum Balikpapan. Personil Polres Balikpapan sepanjang malam akan berpatroli memantau seluruh lokasi berkumpulnya massa di malam tahun baru.

2 Comments

  1. […] – Kepolisian Daerah Kalimantan Timur akan menyelidiki maraknya tambang tambang maut di Samarinda dan Kutai Kartanegara. Hingga kini […]

  2. […] Kamis (7/12). Safaruddin mengungkapkan wilayah Kaltim – Kaltara mendapatkan kuota calon taruna Akpol sebanyak 9 orang pada tahun 2015 lalu. Mereka yang dipastikan lolos hanya sebanyak 5 dari […]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *