Yuk, Siswa SMP Patra Dharma 1 Berinternet Baik

NewsBalikpapan –

PT Telekomunikasi Seluler (Telkomsel) menggelar kegiatan dengan tema Youth School Invasion berisikan materi Internet BAIK di SMP Patra Dharma 1 pada hari Kamis (8/3). Program CSR Telkomsel yang khusus diarahkan pada seruan penggunaan Internet secara BAIK (Bertanggung Jawab, Aman, Inspiratif dan Kreatif) ini diikuti lebih dari 200 siswa yang dikemas dalam workshop interaktif, bertempat di ruang aula SMP Patra Dharma 1.

Internet BAIK adalah program CSR Telkomsel yang berusaha menghadirkan seperangkat navigasi dan panduan yang digunakan oleh pengguna internet untuk dapat mengambil sebesar-besarnya manfaat dan menekan sekuat-kuatnya dampak buruk yang ada didalamnya.

Mengacu pada norma dan etika yang penuh tanggung jawab, melibatkan pemahaman tentang resiko perilaku online yang berbahaya sehingga sadar untuk bisa melindungi diri sendiri dan orang lain secara aman, disertai adanya upaya penggunaan dan pemanfaatan internet untuk perbaikan, kontribusi positif kepada masyarakat luas dalam rangka meningkatkan kualitas hidup bersama.

Kegiatan yang dibuka oleh sambutan dari Kepala Sekolah SMP Patra Dharma 1 – Joko Suryanto menyampaikan apresiasi positif atas kehadiran Telkomsel yang mengenalkan konsep InternetBAIk termasuk juga pengenalan aplikasi digital dari Telkomsel.

Manager Youth & Community Regional Kalimantan, Asrianto Bakri Sitti mengatakan,

“Telkomsel melihat ekosistem digital di Indonesia perlu dibangun beriringan dengan semangat yang positif. Selain materi mengenai InternetBAIK, pada kesempatan ini juga Telkomsel memberikan mengenai materi aplikasi digital serta pengenalan penggunaan TCASH sehingga bisa merasakan bertransaksi digital di era jaman now sekarang ini.”

Penggunaan Internet yang bertanggung jawab artinya memanfatkan Internet secara tepat sesuai dengan norma dan etika. Aman berarti pengguna internet terlindungi dari segala potensi kejahatan dan dampak buruh dari Internet. Inspiratif artinya mendorong pemanfaatan Internet untuk hal-hal yang positif dalam upaya meningkatkan kualitas hidup pengguna dan orang di sekitarnya. Sementara kreatif berarti menciptakan ekosistem digital yang produktif sebagai wadah pengembangan daya cipta dan kreasi yang bermanfaat secara luas bagi masyarakat.

Saat ini Telkomsel telah melayani lebih dari 190 juta pelanggan secara nasional. Layanan Telkomsel didukung lebih dari 152.000 base transceiver station (BTS), termasuk diantaranya lebih dari 21.000 eNodeB (BTS 4G) untuk menghadirkan kenyamanan dalam menggunakan layanan data. Untuk melayani kebutuhan pelanggan, Telkomsel menggelar sekitar 440 pusat pelayanan pelanggan GraPARI yang tersebar di seluruh Indonesia.

 

Berita Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *