Kukar Perang Terhadap Narkoba

NewsTenggarong –

Bupati Kutai Kartanegara Edi Damansyah membuka Asistensi Penguatan Pembangunan Berwawasan Anti Narkoba Pada instansi Pemerintah dan Swasta, yang digelar Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Kalimantan Timur, di lantai 2 ruang rapat Bappeda Kutai Kartanegara, pekan tadi.

Dalam sambutannya Edi mengatakan, narkoba merupakan salah satu bahaya yang jika tidak ditangani secara tegas, maka dapat mengancam ketahanan bangsa. Begitupun dilingkungan kerja instansi pemerintah merupakan lingkungan produktif sekaligus pelayanan masyarakat,  lingkungan kerja swasta yang merupakan produsen barang dan jasa.

“Jika salah satu pegawai baik itu pimpinan maupun karyawan menyalahgunakan narkoba, maka akan memperburuk terhadap kinerja di lingkungan kerja itu sendiri,” ujarnya.

Oleh karena itu menurutnya, Pemkab Kukar menyambut baik dan berterima kasih kepada Badan Narkotika Nasional (BNN) Kaltim beserja jajarannya atas digelarnya acara tersebut. Menurutnya, dengan dilaksanakannya kegiatan itu bisa menambah wawasan dan menambah referensi baik itu pada sisi regulasi maupun dari sisi langkah – langkah rencana Pemda yang akan dilakukan secara bersama dalam regulasi, baik di lingkup Pemkab Kukar maupun dunia usaha.

Lebih Lanjut Edi mengatakan berkaitan dengan gerakan pemberantasan narkotika ini, dukungan Pemda sangat tinggi yaitu berkomitmen terhadap hal ini. “Permasalahan narkoba ini pemerintah daerah perlu menanggani  secara komprehensif dan integral dengan mengupayakan langkah – langkah menyeluruh baik dari segi peniadaan pasokan maupun mencegah meningkatannya pengguna narkoba itu sendiri,” ujarnya.

Edi berharap digelarnya asistensi ini tujuannya agar masyarakat juga turut berparisipasi secara aktif dan berkomitmen untuk menciptakan lingkungan hidup  yang sehat, memiliki komitmen untuk menangkal dan melawan terhadap segala macam penyalahgunaan narkoba.

“Serta dukungan dari kelompok masyarakat dalam menerapkan regulasi yang tegas terkait penyakahgunaan narkoba, dan upaya – upaya pencegahan penyebaran dan penyalahgunaan narkoba di lingkungannya masing – masing,” harapnya.

Pembukaan  Asistensi Penguatan Pembangunan Berwawasan Anti Narkoba Pada instansi Pemerintah dan Swasta ditandai dengan penyematan tanda peserta oleh Bupati Edi Damasnyah serta Kepala BNN Kaltim Raja Haryono. Kegiatan dialksanakan selama dua hari diikuti beberapa OPD serta beberapa perusahaan yang ada di Kukar.

Berita Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *