Pemerintah Kota Balikpapan melaksanakan UN setingkat SMP dengan 8.370 siswa jumlah peserta keseluruhan. Mereka yang tidak ikut UN berasal dari Lima siswa dari SMP swasta dan empat siswa SMP Negeri.
Adapun siswa yang tidak ikut ujian yakni dari SMP KPS satu siswa, SMP Al-Ihsan dua siswa, SMP PJHI 1 siswa, SMP PGRI 7 satu siswa, SMP PGRI 7 satu siswa, SMP Negeri 7 satu siswa, SMP Negeri 14 dua siswa dan SMP Negeri 18 satu siswa.
Syahrumsah mengatakan, rata-rata siswa yang tidak ikut ujian karena sakit. Namun, siswa yang tidak bisa mengikuti ujian hari pertama, masih bisa mengikuti ujian susulan pekan depan, selama menunjukkan surat keterangan dari dokter.
Dari hasil inspeksi mendadak yang dilakukan Dinas Pendidikkan Kota Balikpapan hari ini, satu siswa tidak bisa mengikuti ujian karena berhenti sebelum pelaksanaan. Faktor ekonomi menjadi penyebab siswa tersebut berhenti.
Adapun siswa laki-laki yang mengikuti ujian sebanyak 4.217 dan perempuan 4.153. Untuk jumlah sekolah yang ikut ujian ada 69 sekolah. Untuk SMP Negeri berjumlah 22 sekolah dan SMP swasta ada 35 sekolah.
Sedangkan MTS Negeri ada 2 sekolah dan MTS swasta ada 10 sekolah. Menurut Syahrumsah, pelaksanaan ujian nasional di sekolah-sekolah di Balikpapan hari ini berjalan lancar. Hanya saja kata Syahrumsah, setiap sekolah di Balikpapan terpaksa harus menyiapkan mesin photo copy untuk mengantisipasi jika kekurangan soal.