Anak Usia 12 Tahun Tewas Terpanggang

“Melvin meninggal didalam rumah yang terbakar, kemungkinan karena kompor gas,” ucap Syafruddin Has Kasi Penanggulanan Kebakaran Badan Penanggulan Bencana Kebakaran (BPBK) Kota Balikpapan, saat dikonfirmasi.

Korban tinggal bersama orang tuanya di RT 19 nomor 88 A Kelurahan Batu Ampar Balikpapan Utara. “Api kita padamkan sekitar pukul 10.40. korban dibawa ke RSUD Kanujoso,” tambah  Hass.

Sementara itu Walikota Rizal Effendi turut prihatin dengan kejadian yang baru saja terjadi. Sebelumnya, beberapa hari lalu Syamsudin (42), warga Sepinggan Baru Balikpapan meninggal karena terbakar di dalam rumah.

“Saya sampaikan belasungkawa.  Beberapa hari terjadi kebakaran yang merenggut jiwa. Saya prihatin sekalai dan  minta warga untuk tidak meninggalkan anak sendirian di dalam rumah apalagi terkunci. Ini kelalaian warga, walaupun bermaksud baik untuk menjaga anak tidak kemana-mana. Kalaupun mau ditinggal bisa dititipkan ketetangga,” ucap Rizal Sabtu siang (28/4).

Karena itu Walikota mantan wartawan ini meminta warga untuk benar-benar menjaga rumah dan lingkungannya dari bahaya kebakaran. “Mari kita ambil hikmahnya dan jangan membuat keteledoran yang berakibat fatal,” tandasnya.

Berita Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *