7 February 2012

Balikpapan Berikan Pelayanan Serba 115 Saat HUT Kota

Balikpapan –

Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan akan memberikan pelayanan serba 115, tepat pada HUT Kota Balikpapan ke 115 yang jatuh 10 Februari 2012. Pelayanan serba 115 itu diantaranya pengeluaran 115 IMB (ijin mendirikan bangunan) dalam tempo dua hari.

Pemasangan sambungan baru PDAM kepada 115 kepala keluarga dengan harga diskon 50 persen dari harga normal sambungan sekitar Rp2,5 juta. Pemasangan baru listrik kepada 115 kepala keluarga dan penempatan 115 tenaga kerja di perushaan-perusahaan yang ada di Balikpapan.

7 February 2012

PDAM Balikpapan Berencana Pinjam Rp100 miliar

Balikpapan –

Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Manggar Kota Balikpapan membutuhkan dana sebasar Rp100 miliar untuk membangun dua instalasi di kilometer 12 dan waduk Teritif. Dana tersebut juga untuk mengurangi daftar antrian pemasangan yang mencapai 4.000 pengajuan.

Rencananya dana pinjaman itu akan melalui BNI, setalah mendapat rekomendasi dari Kementeria Keuangan untuk dapat melakukan pinjaman karena memiliki nilai pengembalian modal yang cukup tinggi.